Internet

 Internet pada dasarnya adalah personal computer (PC) yang saling berhubungan satu sama lainnya sehingga membentuk jaringan dimana setiap komputer yang telah membentuk jaringan dapat bertukar data satu dengan lainnya.

APA YANG DAPAT DILAKUKAN DI INTERNET?

 Jika sudah online internet maka dapat dilakukan beberapa kegiatan, yaitu: 

1. Browsing Adalah mencari informasi yang diinginkan lewat internet yang berguna menambah wawasan, pembelian barang, dll. 

 2. E-mail Adalah surat elektronik yang dikirim lewat internet. Di dalam pengiriman email ini dapat dilampirkan file yang berbentuk data, gambar, suara, dll. 

3. Download Adalah merekap/menyimpan data dari internet ke komputer kita. Data tersebut dapat berupa gambar, aplikasi program, game, film, lagu, dll. Istilah lain dari download ini adalah mengunduh. Dan kebalikan dari download ini adalah upload atau mengunggah. Yaitu menyimpan data dari komputer kita ke internet. Misalnya upload foto di facebook atau instagram.

 4. Jejaring Sosial/Sosial Media Adalah struktur sosial yang terdiri dari elemen-elemen individual atau organisasi. Contoh sosial media yang paling banyak digunakan saat ini antara lain facebook, instagram, twitter, dll.

Langkah-langkah browsing: 

1. Buka web browser, misal Chrome 

2. Langsung ketik pada kotak search, informasi apa yang ingin dicari lalu enter

3. Akan muncul banyak pilihan halaman web yang dapat dibaca

4. Jika ingin halaman yang terbuka saat ini langsung akan membuka salah satu link web yang diinginkan, maka langsung klik saja salah satu linknya



Komentar

Postingan populer dari blog ini

Apa sih Photoshop itu???

- Kursus Komputer Bantul-

Kursus Komputer Onlie Bantul Jogja